Saturday 27 February 2016

Need for Speed Most Wanted 2013 - Balapan Liar Yang Tidak Ada Matinya!

Hai Sahabat Rezpect Community!
Pada kesempatan kali ini saya ingin sedikit me-review game yang di publish oleh Electronic Arts atau yang sering disingkat menjadi EA. Need for Speed Most Wanted 2013 merupakan update terbaru dari Need for Speed Most Wanted 2012 yang dirilis pada 1 November 2012 lalu ini merupakan versi reboot dari versi sebelumya (2005) yang di developeri oleh Criterion Games yang sebelumnya juga pernah membuat game Burnout Paradise.
NFS MW12 ini memiliki banyak perubahan, mulai dari tampilan, grafik hingga gameplay nya yang akan membuat kita merasa masuk ke dunia baru dari Most Wanted. Unjuk skill di balapan, eksplorasi map, berkumpul dengan player lain, bermain dengan polisi? ini semua tentang kamu, dan temanmu di Fairheaven!

Graphic

NFS Most Wanted 2013 memiliki grafik yang sangat jauh berbeda dengan versi 2005nya, dengan peningkatan grafik 3D yang lebih halus, detail, efek indah mulai dari pencahayaan, asap, sampai hal kecil seperti serpihan dari tabrakan pun diperlihatkan secara detail. Selain itu kerusakan pada kendaraan saat bergesekan, menabrak, kaca pecah, dsb sangat bagus dan halus. Graphic yang sangat memuaskan yang akan membuat pengalaman gaming kalian semakin asik!!

Gameplay

NFS Most Wanted 2013? apa yang pertama kalian pikirkan? kejar-kejaran polisi? modifikasi mobil yang luas hingga cat motif? jawabannya ya dan tidak.. kenapa? karena ada beberapa fitur yang hilang dari NFS Most Wanted 2013, namun juga ada fitur baru yang lebih menarik di versi 2013 ini. NFS Most Wanted 2013 dibekali dengan gameplay yang lebih realistis dan menantang dibanding versi sebelumnya. Dengan berbagai macam mobil baru kelas dunia seperti Buggati Veyron, Pagani Huayra, Koenigsegg Agera dsb.

- Control
Seperti yang sudah saya tulis diatas, NFS Most Wanted 2013 memiliki gameplay yang lebih realistis. Dibekali dengan handling yang sangat realistis seperti mobil aslinya dengan efek crash yang sangat detail mulai dari bumper yang penyok, lepas hingga ban pecah semua bisa terjadi. Jika mobil kalian hancur, kalian cukup lari ke repair shop dan seketika mobil kalian jadi mulus lagi.

- Modifikasi

Untuk urusan modifikasi, memang ada banyak fitur yang hilang diantaranya adalah modifikasi body mobil, cat dengan berbagai motif, dsb, yang ada tinggal tuning, dengan beberapa pilihan contohnya seperti off-road tires untuk jalur tanah, track tires untuk jalan aspal, aero body agar mobil lari dengan kencang dan reinforced body agar mobil kalian kuat menabrak polisi.

-  Balapan

Untuk urusan balapan, di NFS Most Wanted 2013 memiliki beberapa mode balapan baru yang lebih menarik dan menantang seperti Circuit Race, Spint Race, Speed Run, Ambush, dan Most Wanted (Boss). Apa masih bisa main Free Roam? jawabnya Bisa! mode free roam masih ada, selain untuk jalan-jalan, eksplorasi map dan main sama pak polisi, free roam juga bisa digunakan untuk mencari mobil yang tersembunyi yang bisa kalian kendarai.

- Easydrive
Easydrive merupakan fitur utama pada NFS Most Wanted 13. Menu yang berada di kiri atas layar ini berisi semua hal yang kalian butuhkan seperti Race, Modifikasi, Most Wanted, Autolog, Store, dsb. Hanya dengan menekan Numpad kalian bisa langsung melakukan Race, Modifikasi dsb.

- Autolog
Ini adalah fitur baru yang ada di NFS Most Wanted 2013. Dengan adanya firut Autolog ini akan memudahkan kalian dalam mendapatkan informasi apapun di NFSMW13, kalian bisa mengakses berbagai macam informasi seperti Race, Challange, Friends, Most Wanted, Milestone dsb hanya dengan menekan Numpad pada keyboard kalian.

Online?
Menurut saya, fitur yang paling menarik adalah yang satu ini, Jika kalian memainkan game ini dengan versi originalnya, kalian bisa menikmati fitur online. Kalian dapat bermain dengan friendlist kalian seperti sekedar berkumpul dan ngobrol bersama, bermain challange dengan teman kalian, kalahkan rekor teman kalian, kumpulkan Speed Point untuk menjadi no.1 !

Video Gameplay
>

Kesimpulan
Dari pengalaman saya bermain Need for Speed Most Wanted 2013, saya dapat menarik kesimpulan sebagai berikut :
  1. Graphic yang sangat indah
  2. Handling yang mudah
  3. Easydrive yang membantu
  4. Gameplay asik & menarik
  5. Fitur online yang menambah keseruan game
  6. Mobil terlalu mudah crash, dan kamera crash yang lebay (menurut saya), namun menjadi tantangan tersendiri
Dari kesimpulan diatas, saya Sangat Merekomendasikan game yang satu ini...

Hai! Saya Reno Arifigar, seorang Blogger yang juga seorang Tech & Game Enthusiast. Saya sering berbagi di blog pribadi saya : www.renoarifigar.com

2 comments

udah ada.tinggal download via origin :3

Mumpung di origin NFS MostWanted 2013 lagi On The House !! ^_^

Kolom komentar bukan tempat untuk beriklan, jika anda ingin memassang iklan di blog kami, silahkan kunjungi halaman berikut : https://goo.gl/KXLj9t

Dapatkan notifikasi untuk jawaban komentar kalian dengan Check "Notify me".
EmoticonEmoticon